BERITA

Home
Berita
Bank Syariah UII Semakin Eksis Terpercaya

Bank Syariah UII Semakin Eksis Terpercaya

Date 29 Aug 2023 By Admin Bank Syariah UII

Nasabah Raih Motor, Kulkas 2 Pintu, TV LED dan Sepeda Gunung

YOGYA (KR) -- Nasabah Bank Syariah Unisia Insan Indonesia (UII) dari KSU Syariah BMT Mitra Usaha Ummat, berhasil meraih Hadiah Tabungan berupa 1 Unit Sepeda Motor Honda Beat. Hadiah ini adalah merupakan salah satu program Bank Syariah UII berupa tabungan Ukhuwah.
"Tabungan Ukhuwah adalah tabungan Bersama yang diikuti 37 BPR Syariah (BPRS) seluruh Indonesia ini dengan hadiah utama 1 Unit Mobil Mitsubishi Xpander, 1 Tiket Umroh, 37 Honda Beat, 37 Kulkas Sharp 2 Pintu,  37 TV LED Sharp 32 Inchi,  37 Sepeda Gunung Exotic," tutur Direktur Utama Bank Syariah UII Khabib Soleh SSi MBA, AWM dalam sambutannya saat Penyerahan Hadiah Gebyar Undian Tabungan Bersama BPR Syariah Indonesia, Senin (28/8) sore di Bank Syariah UII, Jalan Cik Di Tiro 1 Yogyakarta.
Disebutkan nasabah Bank Syariah UII lainnya yang mendapatkan hadiah berturut-turut KSU Syariah BMT MUU (Sepeda Motor Honda Beat), Rahma Poespita Joenita  (Kulkas Sharp 2 Pintu), Marwani (TV LED Sharp 32 Inch) dan Shinta Damayanti (Sepeda Gunung Exotic). "Hadiah utama Mobil Xpander diraih nasabah BPRS dari Cilacap, dan 1 Tiket Umroh diraih nasabah BPRS dari Kebumen," ungkap Direktur Utama Bank Syariah UII Khabib Soleh. Penyerahan hadiah tabungan Ukhuwah ini adalah hasil dari pengundian tanungan Ukhuwah yang telah dilakukan pada 4 Agustus 2023 di Hotel Harper Yogyakarta
Selanjutnya Khabib Soleh bersama Direktur Bank Syariah UII Agung Hartanto SE secara langsung menyerahkan hadiah pada nasabah yang diundang hadir dan bisa langsung dibawa pulang. "Selama 5 tahun kami percayakan  KSU Syariah BMT MUU bekerjasama dengan Bank Syariah UII kami banyak terbantu dan bisa menjadi besar dengan kucuran pembiayaan," ungkap nasabah Drs. Sularno selaku Ketua Pengurus BMT MUU saat menyampaikan testimoni usia menerima hadiah.
Demikian pula nasabah Marwani dan Sinta merasa bahagia mendapatkan hadiah. "Baru satu tahun jadi nasabah bisa meraih kulkas dua pintu, semoga Bank Syariah terus berkembang dan makin jaya," ucap Joenita sumringah. Sedangkan Marwarni merasa beruntung karena saat membutuhkan TV dia mendapat rezeki nomplok yang tidak terduga. "Sukses selalu Bank Syariah UII," ucapnya.
Lebih lanjut Direktur Utama Khabib Soleh menyampaikan terimakasih atas kepercayaan nasabah. "Terus tingkatkan saldo, juga nasabah bisa memanfaatkan fasilitas pembiayaan. Serta selanjutnya bisa disampaikan kepada keluarga, relasi, dan mitra nasabah sekalian syiar keuntungan menabung di Bank Syariah dengan sistem mudharabah (bagi hasil) untuk menguatkan perekonomian Syariah di Indonesia yang potensial. Juga mendapat peluang meraih hadiah yang periode selanjutnya akan ditingkatkan," tandasnya.
Diungkapkan pula kepercayaan masyarakat pada  Bank Syariah UII yang 95 persen sahamnya dipegang Yayasan Badan Wakaf UII dan 5 persen dimiliki Swalayan Pamela terus meningkat. "Berdiri 1 April 2016  dengan modal awal Rp 8 M, kini (2023) sudah mencapai Rp 135 M, atau naik 18 kali lipat. Juga telah membuka kantor kas di Mlati Sleman dan di depan RSU PKU Bantul, serta dalam waktu dekat siap membuka di Kampus UII," ungkapnya
Lebih lanjut ke depannya Bank Syariah UII akan mengembangkan banyak hal, diantaranya  teknologi pembayaran di kampus dan lembaga pendidikan lainnya "Tahun ini kami bekerja sama dengan vendor yang menyediakan aplikasi pembayaran SPP, Skripsi, wisuda dll dari seluruh bank bisa juga melalui Ovo, Dana, Tokopedia dan e banking lainnya. Harapannya dengan dukungan pemanfaatan layanan perbankan di Bank Syariah UII maka dalam 20 tahun ke depan sudah menjadi Bank Umum Syariah," pungkasnya. (Vin)

Copyright © 2024 Bank Syariah UII